LRT Siap Tembus Ciawi ??


PORTALCISARUA | Bogor : Persoalan laju arus mobilitas transportasi Jakarta Bogor yang sangat ramai telah menjadi bahan pertimbangan bagi Kementerian Perhubungan (Kemenhub RI) untuk memastikan proyek Light Rail Transit (LRT) akan dilanjutkan hingga ke Bogor, Jawa Barat. 


Proyeksi LRT menembus Bogor tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 49 Tahun 2017 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Presiden Nomor 98 Tahun 2015 Tentang Percepatan Penyelenggaraan Kereta Api Ringan/light Rail Transit Terintegrasi di Wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi.


"Dalam kajian ataupun pembahasan dengan stakeholder terkait terdapat tiga opsi lokasi stasiun LRT Jabodebek di Bogor, di antaranya di kawasan Baranangsiang, di kawasan Ciawi, dan kawasan Tanah Baru," ungkap Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Risal Wasal


"Rencananya ke Baranangsiang kan, ada juga usulannya sampai ke Ciawi, ada juga ke Tanah Baru dulu awalnya. Tapi terakhir sih ke Baranangsiang lagi informasinya," ungkapnya lagi seperti dilansir harian okezone.com


Raisal Wasal menjelaskan lebih lanjut nantinya jalur LRT Jabodebek ini akan berada pada sisi jalan Tol Jakarta Bogor Ciawi (Jagorawi). (sal)

Post a Comment

Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif

أحدث أقدم