Microsoft Pastikan Windows Phone 8.1 sebagai Nama Resmi Windows Phone Blue

BERITATEKNOLOGI.COM | Kedatangan sistem operasi Windows Phone 8.1 sudah diantisipasi oleh publik. Bahkan Microsoft pun dikabarkan bakal segera merilis keberadaan sistem operasi Windows Phone terbarunya itu pada bulan April mendatang. Dan sebelum kedatangannya secara resmi, kini Microsoft telah memastikan pemakaian nama Windows Phone 8.1 sebagai nama OS terbarunya itu.

Konfirmasi dari pihak Microsoft tersebut diungkapkan oleh Microsoft setelah mengupdate seksi kompatibilitas aplikasi di Windows Phone Store. Di situ, mereka nampak menuliskan kalau adanya kompatibilitas aplikasi dengan Windows Phone 8 dan Windows Phone 8.1.


Pengumuman Windows Phone 8.1 secara detail kemungkinan bakal diumumkan oleh Microsoft dalam acara konferensi Microsoft BUILD yang diadakan pada 2 April 2014 mendatang. Beberapa fitur baru pun diharapkan akan tersemat pada sistem operasi baru itu. Di antaranya adalah dukungan terhadap USB OTG dan aplikasi voice assistant bernama Cortana.

Post a Comment

Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif

Lebih baru Lebih lama