Lagi-lagi Kecelakaan. Bus Tabrak Pengendara Motor

PORTALCISARUA | Sebuah Bis pariwisata bernomor polisi G 2747 AE mengalami kecelakaan. Sumber Portal Cisarua menyebutkan bahwa Faktor Kecelakaan di duga kuat karena masalah Rem Blong dan Bis menghantam tembok pembatas SMA Darul Quran, dan mengenai 1 pengendara motor yang sedang parkir di didekat minimarket Indomaret.

Menurut Kanit Laka Polres Bogor Bpk Pol. Inspektur satu. Asep Saefudin. SH. Kecelakaan terjadi sekitar pukul 15.30. 22/5/16. tepat setelah diberlakukanya sistem satu arah (oneway) dengan rata2 kecepatan kendaran 40/50Km /Jam. Adapun korban luka ringan sbnyak 5 orang dan 1 korban (perempuan) mengalami luka berat. Para korban sudah di bawa ke RS. RSTP dan RS. Ciawi.

Kejadian ini berada di dekat Jl. Persimpangan Alternatif menuju arah Jakarta. Tepatnya di Jl. Raya Puncak Kp. Kebon Jae. Kemacetanpun tidak dapat dihindarkan, dari pemantauan Portal Cisarua terlihat dampak kendaraan menuju arah puncak meluber di setiap gang2 keluar menuju jalan raya dan saat ini Pihak Polantas dibantu masyarkat sekitar bahu membahu mengatur lalulintas dan mengevakuasi bangkai Bus ditempat kejadian tersebut.

-pcmedia

Post a Comment

Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif

Lebih baru Lebih lama